Sabtu, 12 Maret 2011

Biografi George Herbert Mead

George Herbert MeadSekilas perjalanan sosiologis dari beliau, George Herbert Mead penulis mencoba untuk menyuratkannya. Beliau lahir di South Hatley Massachussets pada tanggal 27 Februari 1863. Mead mendapat Sarjana Muda pada tahun 1883 di Oberlin College.
Saat berkuliah, Mead sangat terpengaruh filsafat dan agama yang sering didiskusikan dengan temannya. Sehingga Mead menjadi sangat krtitis dalam kajian kepercayaan yang bersifat supranatural.
Pada tahun 1887, Mead meneruskan kuliah di Universitas Harvard dan Universitas Leipzig, lalu beliau menjadi dosen di Universitas Michigan pada tahun 1891 dan setelah itu beliau pindah ke Universitas Chicago pada tahun 1894 atas undangan John Dewey. Dalam kuliah lanjutannya, Mead cenderung tertarik pada kajian psikologi daripada pada kajian filsafat yang beliau dalami sebelumya.
Mead sebagai staf pengajar, dikenal oleh mahasiswa-mahasiswanya dengan senyumnya yang khas dan menyejukkan. Karyanya Mind, Self, and Society disusun dari bahan kuliah stenografisnya pada tahun 1928. Mead dikenal juga sebagai seorang psikolog sosial, karena memang pada akhirnya ia banyak berbicara tentang proses berfikir, konsep diri dalam organisasi sosial, dan pola-pola pengambilan peran orang lain sebagai dasar organisasi sosial. Ia menganggap bahwa perkembangan sains dapat mengatasi problem sosial, untuk itu ia aktif dalam kegiatan sosial dan mengupayakan pendirian pemukiman sosial di Universitas Chicago. Ia meninggal tahun 1931 di rumahsakit akibat gagal jantung yang dideritanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar